VISI
mewujudkan lulusan yang profesional, cakap dan handal, serta berbudaya kerja dalam penguasaan teknologi pengelasan, dan berperan aktif dalam pembangunan bangsa dan negara secara global.
MISI
1. Menyiapkan proses belajar yang berbasis kepada Student Center, sebagai bentuk mengeksplorasi dan menggali potensi peserta didik dengan optimal.
2. Melakukan KBM dengan system Teaching Factory didasarkan pada tujuannya secara efektif, mengintegrasikan kegiatan pendidikan, penelitian dan inovasi ke dalam satu konsep tunggal, yang melibatkan industri dan akademik.
3. Memaksimalkan pemakaian dan penggunaan sarana belajar untuk membentuk karakter kerja dan skill/kompetensi peserta didik agar mampu bersaing dibidangnya.
TUJUAN / PELUANG KERJA LULUSAN
Lulusan terampil di bidang pengelasan masih sangat dibutuhkan dan terbuka luas di berbagai bidang/departemen dan banyak perusahaan yg khusus bergerak pada jasa pengelasan, tapi juga perusahaan otomotif, alat berat dan perusahaan umum lainnya. Bidang pekerjaan/ bisnis utama pengelasan dan manufaktur :
a. Proses bisnis pada bidang konstruksi bangunan berkerangka baja
b. Proses bisnis pada bidang konstruksi kapal
c. Proses bisnis pada bidang konstruksi pesawat udara
d. Proses bisnis pada instalasi pemipaan
e. Proses bisnis pada konstruksi otomotif dan alat berat
f. Proses bisnis pada pelatihan sumber daya manusia.
Program Keahlian Teknik Pengelasan dan Fabrikasi Logam secara umum meluluskan peserta didik untuk mengisi lowongan pekerjaan yang ada di industri sebagai tenaga kerja tingkat menengah dalam bidang Teknik Pengelasan, serta bekerja secara mandiri untuk berwirausaha dengan beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, bernalar kritis, mandiri, kreatif, komunikatif dan adaptif terhadap lingkungan. Konsentrasi keahlian Teknik Pengelasan membekali peserta didik dengan pengetahuan, keterampilan, dan sikap (hard skills dan soft skills) meliputi:
1. Memahami Budaya Kerja Industri;
2. Menerapkan K3L dalam melaksanakan pekerjaan;
3. Mengimplementasikan dasar program keahlian;
4. Menerapkan gambar teknik dan simbol las;
5. Menerapkan teknik pengelasan busur manual (SMAW);
6. Menerapkan teknik pengelasan gas metal (MIG/MAG);
7. Menerapkan teknik pengelasan gas tungsten (TIG);
8. Menerapkan teknik pengelasan FCAW;
9. Membuat produk kreatif dan menerapkan jiwa berwirausaha.
Program Keahlian Teknik Pengelasan dan Fabrikasi Logam memiliki tenaga pengajar yang memadai baik dari segi kuantitas maupun kualitas dengan latar pendidikan yang sesuai/linier. Para pengajar sudah mengikuti program magang guru. Selain itu, semua pendidik memiliki sertifikat kompetensi kompetensi baik nasional maupun internasional sesuai bidang yang digelutinya. Program Keahlian Teknik Pengelasan dan Fabrikasi Logam SMKN 2 Bandung merupakan kelas industri Teknik Pengelasan Alat Berat PT. Komatsu Indonesia sejak tahun 2019.
Keahlian Teknik Pengelasan dan Fabrikasi Logam berupaya menerapkan TEFA berbasis industri. Selain itu, dalam pembelajaran senantiasa menerapkan pembiasaan kedisiplinan sesuai dengan budaya kerja industri Komatsu selama berada di sekolah, dan mata pelajaran kejuruan menggunakan metode project based learning, dengan menghasilkan karya yang aplikatif. Program Keahlian Teknik Pengelasan dan Fabrikasi Logam SMKN 2 Bandung bekerja sama dengan banyak industri manufaktur baik di kota Bandung maupun di kota lainnya. Diantaranya yaitu, PT. KOMATSU, PT. AWS, PT. UNGGUL SEMESTA, PT. KME, PT. PINDAD, PT. DI, PT. PUDAK serta perusahaan lainnya.